Copy Link
Add to Bookmark
Report

Echo Magazine Issue 28 Phile 0x010

eZine's profile picture
Published in 
Echo Magazine
 · 4 years ago

  

| _)
_ \ __| __ \ _ \_ / | __ \ _ \
__/ ( | | | ( | / | | | __/
\___|\___|_| |_|\___/___|_|_| _|\___|
ECHO MAGAZINE VOLUME XI, ISSUE XXVIII, PHILE 0x010.TXT


Local & International News - az001
az001/at/echo/or/id

Sampai akhir tahun ini, banyak kejadian menarik yang terjadi di Indonesia serta
di luar Indonesia dan cukup membuat headline di berbagai media lokal maupun
internasional.

Berikut ini kami rangkum kejadian-kejadian menarik dari pertengahan sampai
akhir tahun 2013 ini.

-----| IDSecConf 2013 Surabaya

Pada Juni 2013, kegiatan tahunan IDSecConf 2013 kembali dilaksanakan dan kali
ini diselenggarakan di Surabaya. IDSecConf kali ini dihadiri oleh sekitar 300
peserta dari beberapa daerah di Indonesia.

Pada hari pertama, acara dibuka oleh Menkominfo Tifatul Sembiring. Setelah itu
para peserta disajikan materi seputar forensik, jaringan GSM dan diakhiri
dengan diskusi panel yang bertemakan "Cyber Crime, UU ITE dan komunitas".

Pada hari kedua peserta disajikan materi seputar Digital Certificate, MPLS
Hacking, dan juga seputar forensik dan diakhiri dengan diskusi panel yang
bertemakan "Urgensi Digital Certificate/Signature di Indonesia".

Sumber :
http://2013.idsecconf.org/p/agenda.html


-----| Anonymous cabang Indonesia serang website Australia

Anonymous cabang Indonesia mengklaim telah melakukan serangan ke beberapa
website Australia, serangan yang kebanyakan dilakukan dengan teknik
BBNP(Bareng-Bareng Ngirim Paket) atau DDoS ini membuat lambannya akses ke
website AFP (Australian Federal Police) dan RBA (Reserve Bank of Australia)
selama beberapa waktu.

Pihak AFP dan RBA menyatakan bahwa tidak ada data sensitif yang berhasil dicuri
dan akan melakukan investigasi lebih lanjut. Pihak RBA juga menyatakan bahwa
sistem bank tersebut tetap aman dan tidak terpengaruh dengan serangan ini.

Sumber :
http://www.abc.net.au/news/2013-11-21/anonymous-indonesia-hacker-claims-rba-afp-shutdown/5107228?


-----| Microsoft luncurkan Telepathwords

Microsoft meluncurkan Telepathwords, sebuah aplikasi yang mencoba untuk memprediksi
setiap karakter password yang anda ketikkan.


Sumber :
http://research.microsoft.com/en-us/news/features/telepathwords-120513.aspx
https://telepathwords.research.microsoft.com/


-----| 13 anggota Anonymous terancam penjara maksimum 65 tahun

13 anggota Anonymous terbukti bersalah dalam serangan ke Paypal, serangan yang
lagi-lagi hanya mengandalkan teknik BBNP(Bareng-Bareng Ngirim Paket) atau DDoS
ini membuat beberapa anggota anonymous itu terancam mendekam di penjara selama
16-65 tahun.

Serangan ini terjadi pada 2010 yang lalu dan serangan tidak hanya ke Paypal,
serangan yang dilakukan oleh gerombolan Anonymous ini juga ditujukan ke
Mastercard, Visa, dan Bank of America.

Sumber:
http://www.slashgear.com/anonymous-hackers-plead-guilty-in-paypal-hack-says-doj-06307958


-----| Serangan ke perusahaan Bitcoin meningkat, jutaan dolar berhasil dicuri

Pada akhir tahun ini serangan ke beberapa perusahaan Bitcoin meningkat dan
mengakibatkan jutaan dolar berhasil dicuri.

Input.io, salah satu perusahaan bitcoin beberapa waktu lalu menjadi korban
kasus pencurian ini, dan mengakibatkan hilangnya 1.3 juta USD. Dalam kasus
Input.io, penyerang berhasil masuk ke dalam sistem melalui social engineering.

BIPS, salah satu perusahaan bitcoin terbesar di Eropa juga menjadi korban. Kali
ini penyerang melakukan aksi DDoS terhadap BIPS dan 1 juta USD berhasil dicuri
oleh penyerang.

Saat ini Input.io menghentikan layanannya, sedangkan BIPS masih melanjutkan
layanannya.

Sumber:
http://mashable.com/2013/11/08/bitcoin-theft-tradefortress/


-----| Skyjack, terbangkan dan ambil alih drone lain

Drone atau disebut juga UAV(Unmanned Aerial Vehicle), saat ini banyak diminati
oleh banyak orang entah untuk kepentingan industri atau sebagai permainan saja.

Samy Kamkar berhasil membuat drone yang dapat mengambil alih drone lain, Samy
memodifikasi Parrot AR Drone 2 dengan custom software yang dinamakan Skyjack.
Skyjack ini bertugas untuk mencari sinyal wireless dari drone lain lalu
mengambil alih akses dari drone tersebut, bahkan saat drone tersebut terbang.

Samy Kamkar juga merilis instruksi detail tentang membuat drone Skyjack beserta
kode sumbernya yang dapat diunduh gratis di github.

Sumber:
http://www.gizmag.com/skyjack-hijacks-other-drones/30055/
https://github.com/samyk/skyjack


-----| Tim Rentjong meraih posisi ketiga pada lomba hacking CTF HITB2013

Tim Rentjong adalah nama Tim Hacker dari Negara kita tercinta yang terdiri dari
Rizki Wicaksono, Ammar WK, dan Arif Dewantoro yang telah berhasil mendapatkan
peringkat ke-3 dalam lomba Capture the flag yang diselengarakan selama 2 hari
di acara koneferensi hacker tingkat dunia HITB (hitb.org).

Lomba yang dilaksanakan selama 2 hari dengan total 16 jam tersebut bertujuan
untuj menguji kemampuan peserta dalam memecahkan tantangan security seperti
eksploitasi, reverse engineering, kriptografi, dan forensik yang dikemas dalam
bentuk game attack dan defense antar tim.

Setiap tim (terdiri dari 3 orang) mewakili satu negara yang harus dijaga dari
serangan negara lain. Tiap tim akan mendapatkan senjata, firepower atau nuke
yang bisa dipakai untuk menyerang tim lain bila berhasil memecahkan tantangan
yang diberikan. Tim yang memiliki skor tertinggi menjadi pemenangnya.

Untuk halaman resmi tim rentjong adalah http://rentjong-team.blogspot.com/.

Sumber:
http://inet.detik.com/read/2013/10/18/180653/2389663/323/


-----| Adobe berhasil ditembus, 38 juta data user berhasil dicuri

Serangan ke Adobe System pada bulan Oktober mengakibatkan kerugian yang cukup
banyak, selain data user yang berhasil dicuri, source code aplikasi Photoshop,
Acrobat, Coldfusion, dan Coldfusion Builder berhasil dicuri.

Adobe masih melakukan investigasi atas kasus ini.

Sumber:
http://wallstcheatsheet.com/stocks/how-bad-is-adobes-security-breach.html


-----| Pony, Botnet Controller

Perusahaan konsultan keamanan dari Chicago, Trustwave menemukan jika banyak
Hacker menggunakan software yang dinamakan "Pony" untuk mendapatkan username
dan password pada situs populer seperti Facebook, Twitter, Google dan lain
sebagainya.

Pony adalah malware yang memonitor browser dari user dan mengumpulkan data
seperti username dan password. Konon Pony mampu untuk mengumpulkan lebih dari
100 ribu password per hari.

Trustwave mengatakan bahwa informasi sensitif yang didapatkan oleh Pony berasal
dari Facebook, Twitter, Google, Yahoo, LinkedIn. Serangan ini juga mempengaruhi
salah satu perusahaan ADP(Automatic Data Processing) yang menangani sistem
payroll lebih dari 620 ribu perusahaan.

Trustwave mengatakan bahwa, hal yang dapat dilakukan oleh user adalah
menginstall antivirus pada komputer dan secara rutin mengganti password.

Sumber:
http://wallstcheatsheet.com/stocks/hackers-use-pony-to-ride-away-with-login-info-for-facebook-google-and-others.html







← previous
next →
loading
sending ...
New to Neperos ? Sign Up for free
download Neperos App from Google Play
install Neperos as PWA

Let's discover also

Recent Articles

Recent Comments

lostcivilizations's profile picture
Lost Civilizations (@lostcivilizations)
6 Nov 2024
Thank you! I've corrected the date in the article. However, some websites list January 1980 as the date of death.

guest's profile picture
@guest
5 Nov 2024
Crespi died i april 1982, not january 1980.

guest's profile picture
@guest
4 Nov 2024
In 1955, the explorer Thor Heyerdahl managed to erect a Moai in eighteen days, with the help of twelve natives and using only logs and stone ...

guest's profile picture
@guest
4 Nov 2024
For what unknown reason did our distant ancestors dot much of the surface of the then-known lands with those large stones? Why are such cons ...

guest's profile picture
@guest
4 Nov 2024
The real pyramid mania exploded in 1830. A certain John Taylor, who had never visited them but relied on some measurements made by Colonel H ...

guest's profile picture
@guest
4 Nov 2024
Even with all the modern technologies available to us, structures like the Great Pyramid of Cheops could only be built today with immense di ...

lostcivilizations's profile picture
Lost Civilizations (@lostcivilizations)
2 Nov 2024
In Sardinia, there is a legend known as the Legend of Tirrenide. Thousands of years ago, there was a continent called Tirrenide. It was a l ...

guest's profile picture
@guest
2 Nov 2024
What is certain is that the first Greek geographer to clearly place the Pillars of Hercules at Gibraltar was Eratosthenes (who lived between ...

guest's profile picture
@guest
1 Nov 2024
Disquieting thc drinks has been quite the journey. As someone keen on unpretentious remedies, delving into the in every respect of hemp has ...

guest's profile picture
@guest
29 Oct 2024
hi Good day I am writing to inform you of recent developments that may impact our ongoing operations. This morning, global news outlets hav ...
Neperos cookies
This website uses cookies to store your preferences and improve the service. Cookies authorization will allow me and / or my partners to process personal data such as browsing behaviour.

By pressing OK you agree to the Terms of Service and acknowledge the Privacy Policy

By pressing REJECT you will be able to continue to use Neperos (like read articles or write comments) but some important cookies will not be set. This may affect certain features and functions of the platform.
OK
REJECT